Inilah komitmen saya untuk memulai bisnis hari ini, Persepsi dasar saat ini adalah bisnis itu harus mencapai competitive advantage. Di...

Disatu sisi, kondisi bisnis saat ini menguntungkan karena semakin tingginya minat karyawan untuk berbisnis. Hal ini menjadi awal yang bagus untuk benar-benar mencetak pensiunpreneur sukses sehingga bisa mencapai cita-cita dalam berbisnis yaitu profit, people, planet, sustainability serta tumbuh dan berkemang.
Akan tetapi, seringkali hal ini membuat bisnis tingkat persaingan dalam bisnis menjadi semakin tinggi. persaingan yang menurut Michael Porter ada dua yaitu existing competitors dan juga potential competitors yang jelas akan menjadi ancaman dan juga peluang bagi entreprenur itu sendiri.
Existing competitors merupakan pesaing yang sudah ada dalam industri saat ini. Mereka sudah ada dalam industri tersebut dan menciptakan produk yang sama serta ditargetkan kepada pasar yang sama. Semuanya sudah ada di pasar itu saat ini.
Adapun potential competitors adalah pesaing yang akan masuk kedalam pasar yang ada. Mereka belum ada saat ini dan akan memasuki industri tersebut. akan tetapi, harus diantisipasi agar tidak mengalami kekalahan dalam bisnis tersebut.
Satu-satunya cara yang harus ditempuh oleh para pensiunpreneur adalah mencapai keunggulan bersaing atau competitive advantage dibandingkan dengan pensiunpreneur lain. Ini harus menjadi kesadaran yang paling kuat dari setiap pensiunpreneur.
Setiap pensiunpreneur harus bisa mencapai keunggulan bersaing dalam menjalankan bisnis sehingga kinerja bisnis yang diindikasikan dalam bentuk tujuan bisnis di atas dapat dicapai secara efektif dan efisien.