Assalamualaikum wr. Wb. Kang Meriza, pa kabar? Pada akhirnya, saya berkesempatan menulis pertanyaan kepada akang dan berharap aka...

Assalamualaikum wr. Wb.
Kang
Meriza, pa kabar? Pada akhirnya, saya berkesempatan menulis pertanyaan
kepada akang dan berharap akang bersedia untuk memberikan tanggapan
karena bagi saya, jawaban dari akang akan menentukan pilihan bisnis yang
akan saya jalankan saat ini dan yang akan datang minimal 10 tahun yang
selalu akan sampaikan diberbagai forum, termasuk dalam rubrik tanya
jawab ini.
Kang, saya
masih mahasiswa tetapi ingin menjadi seorang entrepreneur. Akan tetapi,
saya akan memiliki satu dari beberapa alternatif bisnis yang ada didepan
saya. Orang tua saya berbisnsi kelontongan, beliau ingin saya
melanjutkan bisnis tersebut. Teman saya berbisnis restoran dan ingin
mengajak saya bergabung karena dia melihat saya bisa menjual dan banyak
teman di berbagai komunitas.
Padahal,
dari kedua bisnsi itu saya kurang memiliki potensi diri dan juga passion
disana. Yang pasti, saya bisa mendesain pakaian dan suka menjahit dan
mengembangakan desain-desain baju muslimah. Mohon saran akang sebaiknya
bisnis apa yang saya jalankan karena akan berhubungan dengan pilihan
bisnis saat ini dan yang akan datang. Demikian saya sampaikan dan terima
kasih atas tanggapan yang akan berikan.
Wassalam
Rahma
Waalaikum salam
Kabar baik
Rahma dan luar biasa, masih berstatus mahasiswi sudah berani memutuskan
untuk menjadi seorang entrepreneur. padahal, banyak mahasiswa ingin
menjadi seorang karyawan yang pastinya mendapatkan “kepastian” dalam
income dan terus akan memiliki karir yang akan bertambah. Keberanian ini
sangat saya apresiasi dan insya Allah menjadi modal yang luar biasa
untuk sukses dalam bisnis.
Bicara
tentang bisnis, ada satu hal yang perlu kita perhatikan yaitu bagaimana
percepatan dalam bisnis itu untuk sukses dan juga mencapai tujuan bisnis
itu sendiri berupa profit, people, planet, sustainability serta tumbuh
dan berkembang dari skala mikro, kecil, menengah dan besar. Oleh karena
itu, perlu diperhatikan satu konsep oleh para entrepreneur, termasuk
Rahma untuk memilih bisnis.
Apa itu?
Talent atau bakat. Dalam hal ini, Rahma harus memperhatikan bagaimana
bisnis itu sesuai dengan bakat atau talent yang ada dalam diri sebelum
melihat peluang yang ada di pasar atau market. Talent itu disusun oleh
dua faktor yaitu potensi diri dan juga passion yang dimiliki oleh Rahma.
Apakah potensi diri Rahma ada di fashion? Apakah bisa mendesain pakaian
muslimah dengan baik? Kemudian, apakah menyenangi membuat desain dan
menjahit pakaian tersebut?
Dua hal
inilah yang perlu diperhatikan oleh Rahma untuk menentukan bisnis apa
yang akan dijalankan. Jujurlah pada diri sendiri dalam menjawabnya.
Dalam potensi diri, bisa melihat masa lalu, dari kecil sampai sekarang,
apakah memang desain itu sudah dibuat dari dulu? Atau bisa juga dari
pendapat orang lain terhadap karya yang Rahma buat. Hal ini bisa menjadi
dasar untuk menentukan kesesuaian dengan potensi diri.
Lalu,
rasakan, apakah senang membuat desain? Artinya, tidak ada rasa terbebani
dalam menjalankan bisnis ini. Menyukai apa yang dilakukan dan bahkan
tidak merasakan apa yang dilakukan dalam dimensi waktu dan tempat. Tidak
ada mengeluh. Setelah itu, Rahma akan merasakan bahwa pilihan inilah
yang terbaik dan tepat untuk dijalankan. Sukses terus ya Rahma....