Kekuatan yang harus dimanfaatkan oleh para entrepreneur adalah koperasi yang menjadi soko guru ekonomi negara ini. Koperasi yang sejatiny...
Kekuatan yang harus
dimanfaatkan oleh para entrepreneur adalah koperasi yang menjadi soko guru
ekonomi negara ini. Koperasi yang sejatinya dapat dimanfaatkan oleh
entrepreneur ketika tingkat persaingan yang semakin tinggi dan membuat mereka
menjadi tidak stabil dalam menjalankan bisnis. Tentu kondisi ini harus
ditanggapi secara objektif oleh entrepreneur dan mencari alternative ide untuk
membantu menyelesaikannya.
Rasanya, koperasi
harus bisa dilihat secara lebih mendalam ditengah tingkat ekonomi yang tidak
stabil dan memegang konssep kapitalis murni. Tidak bisa dilihat secara dangkal
karena itu tidak memberikan nilai apa-apa bagi para entrepreneur. lihatlah
koperasi dengan lebih baik karena prinsipnya begitu baik dan tinggal implementasinya.
Koperasi itu menjadi
penting ketika setiap entrepreneur mampu memilih sebuah bisnis bersama
komunitas mereka dan pastinya membuat berbagai kesamaan dalam bisnis. Kesamaan
ini berarti mereka memiliki kesamaan pasar, kesamaan sumber daya seperti bahan
baku dan yang paling penting adalah memiliki kesamaan untuk maju dan sukses
dalam bisnis itu sendiri.
Pemahaman atas hal
ini menjadi dasar yang kuat dalam membangun koperasi. Setiap orang memiliki hak
yang sama sehingga tidak ada yang akan bisa menjadi dominan dalam koperasi
tersebut. Koperasi memang harus ditempatkan pada tingkat yang lebih baik dalam
artian semua hak sama dan akan melakukan untuk kebaikan bersama.
Sebagai contoh,
sebuah koperasi harus beranggotakan 10 orang minimal agar bisa berjalan dengan
baik. Tentu hal ini akan menggambarkan bagaimana kebersamaan sebagai dasar yang
harus dibangun oleh para entrepreneur. kebersamaan dalam prinsip gotong royong
agar bisa mencapai kesuksesan bersama yang hendak dicapai oleh para
entrepreneur. tidak bisa dipungkiri pastinya kalau akan berdampak kepada diri
mereka masing-masing juga.
Oleh karena itu,
perlu rasanya pendidikan dan praktek pengelolaan koperasi mulai difikirkan oleh
para entrepeneru dalam menjalankan bisnis untuk menggapai kesuksesan tadi.
Tidak boleh tidak, setiap aspek dalam bisnis harus dikerjakan bersama-sama dan
untuk mencapainya, juga bisa dilakukan bersama-sama oleh para entrepreneur.
salah satu media yang bisa dimanfaatkan adalah koperasi itu sendiri.
Sudah saatnya
entrepreneur mulai memikirkan bagaimana koperasi bisa dikembangkan dalam bisnis
dan nantinya akan menjadi tulang punggung bagi bisnis itu sendiri. Jangan
sia-siakan potensi yang ada dalam bisnis agar bisa sukses bersama. So, saatnya
entrepreneur mulai fokus mempelajari koperasi dan mengambil manfaat dari
koperasi itu sendiri.