Masih dalam konteks bagaimana seorang entrepreneur membangun bisnis dengan basis pengetahuan tentang entrepeneurship, bisnis dan lingkung...
Masih dalam konteks bagaimana seorang entrepreneur membangun
bisnis dengan basis pengetahuan tentang entrepeneurship, bisnis dan lingkungan
bisnis serta manajemen, saya tetap fokus pada bagaimana mengajak entrepreneur
untuk tidak pernah berhenti belajar tentang bisnis mereka masing-masing.
Kenapa demikian? Saya jadi teringat dengan sebuah cerita
seorang entrepreneur sukses yang telah membangun bisnisnya menjadi sebuah
kerajaan bisnis dan dia benar-benar mampu mewujudkan bisnis yang profit,
people, planet, sustainability serta tumbuh dan berkembang dari skala mikro,
kecil, menengah dan besar.
Seringkali orang melihat dirinya di permukaan saja dan
rasanya sungguh menyesatkan ketika melihat dari apa yang sudah dicapai oleh
setiap entrepreneur. Padahal, coba kalau dilihat lebih ke dalam sehingga
diketahui apa sajayang sudah dilakukan entrepreneur untuk meraih sukses
tersebut.
Oleh karena itu, konsep jangan pernah berhenti menjadi
seorang pembelajar adalah konsep yang sangat mendasar dan harus dipahami serta
dimiliki dan dijalankan oleh setiap entrepreneur dengan belajar, belajar dan
belajar seta setelah itu diimplementasikan dalam binis masing-masing.
Disinilah pentingnya setiap entrepreneur memahami konsep
bisnis yang mereka jalankan dan memperhatikan apa saja tujuan yang hendak
dicapai agar menjadi sebuah patokan untuk belajar. Ketika tujuan sudah jelas,
tentu itu akan membuat entrepreneur memiliki arahan yang jelas untuk dicapai.
Hanya saja, seringkali terjadi gap antara tujuan dengan
capaian dari setiap entrepreneur. Inilah awal dari konsep pembelajaran. Jadi,
belajar itu mulainya dari adanya gap antara harapan atau tujuan dengan
kenyataan dan belajar itu untuk mendapatkan pengetahuan untuk bisa
menyelesaikan gap tersebut.
Hal dasar ini akan membuat setiap pengetahuan dan
keterampilan yang didapat dari proses belajar akan menjadi bermanfaat dan
konsep knowledge management menjadi penting. So, saatnya mindset entrepreneur
dirubah untuk menjadi seorang pembelajar dalam bisnis mereka.
Tulisan ada di www.gimber.com