Inilah yang saya rasakan sehari kemaren. Otak membutuhkan istirahat dari seluruh aktivitas yang dijalani sehari-hari. banyak aktivitasyang ...
Inilah yang saya
rasakan sehari kemaren. Otak membutuhkan istirahat dari seluruh aktivitas yang
dijalani sehari-hari. banyak aktivitasyang sudah dijalankan selama satu minggu
dan jelas, semuanya membutuhkan pemikiran yang luar biasa untuk di optimalkan.
Target-target yang hendak dicapai juga tidak sedikir.
Rasanya, memang
seharian kemaren otak ini menuntut untuk tidak mengerjakan apa-apa. Lelah
sekali dan inginnya istirahat dengan tidak mengerjakan apa-apa serta tidak
memikirkan apa-apa. Jadinya, dari pagi sampai siang kemaren dibawa tidur. Akan
tetapi, barulah siang hari bisa diajakn untuk berjalan-jalan karena memang
anak-anak membutuhkan waktu untuk jalan-jalan untuk refreshing karena anak saya
mau ulangan semester hari ini.
Bagi setiap
entrepeneur, rasanya ini adalah sesuatu yang harus dilakukan agar bisa berhasil
dalam bisnis mereka. kegiatan istirahat merupakan kesempatan untuk meregangkan
otak dan fikiran untuk tidak memikirkan apa-apa. Banyak entrepeneur yang kurang
menyadari akan hal ini sehingga terus saja bekerja. rupanya, salah’
Alhamdulillah, pada
sore harinya, otak saya terasa fresh dan lebih rileks. Rencana kerja untuk satu
minggu juga sudah disiapkan. Dengan kondisi tenang ini, memungkinkan saya untuk
lebih tajam dalam berfikir dan membuat keputusan-keputusan yang lebih baik
dalam bisnis.