Kemaaren malam, sempat diskusi tentang event nu biz yang sudah dilakukan bersama Bandung TV dan koran Bisnis Bandung. Alhamdulillah, sudah b...
Akan tetapi, tentu bukan itu yang menjadi bahasannya. Jangan terjebak pada event perdana, tetapi apa yang biisa diperbaiki kedepannya. Hal ini penting untuk membuat programnya lebih baik.
Hal yang dibahas adalah tentang evaluasi kegiatan minggu lalu tersebut. Ini dari kacamata tim GIMB foundation. Panitia diminta menyampaikan masukan. Mereka terhadap kegiatan kemaren dan apa saran mereka. Luar biasa, evaluasinya banyak dan juga masukannya.
Hal ini mengingatkan kepada konsep kualitas. Gampang diucapkan, tetapi belum tentu mudah untuk dijalankan. Perlu adanya komitmen dari top manajemen organisasi atau perusahaan sampai bawahan. Semuanya kudu berkomitmen untuk mencapai kualitas terbaik sesuai dengan keinginan konsumen.
Bicara kualitas, tentu tidak bisa lepas dari bagaimana bisa memberikan produk berupa barang atau jasa sesuai dengan apa yang dijanjikan. Ini konsep kualitas yang umum.
Banyak tool yang harus diketahui, dipahami, dihayati serta diimplementasikan untuk meningkatkan kualitas produk yang diberikan kepada konsumen. Akan tetapi, sekali lagi disampaikan, sejauhmana komitmen owner atau top manajemen untuk menjalankan tools tersebut.
Tentu kenal dengan SPC atau statistical process control yang digunakan tahun 1960 an, lalu TQC yaitu total quality control dan TQM atau total quality management. Demikian pula ISO dan malcolm baldrige serta balanced scorecard.
Alat-alat ini fokus pada peningkatan kualitas yang terus menerus yang dilakukan oleh manajemen perusahaan. Akan tetapi, belum masuk ke isu utama, bagaimana meminimalisir cost.
Selanjutnya adalah six sigma yang merupakan manajemen kualitas untuk mencapai zero defect atau tingkat kesalahan sebesar 3,4/1.000.000 peluang. (3,4 defect per million opportunity)
Yang terakhir adalah business excelleence. Itu adalah beberapa tool untuk mencapai kualitas yang terbaik dalam bisnis. Entrepreneur perlu memahami hal ini agar bisa terus mencapai competitive advantage dalam bisnisnya. Itu dulu sharingnya ya, semoga bermanfaat. Sukses buat kita hari ini,
Powered by Telkomsel BlackBerry®