Perkuliahan di kelas kemaren tentang System Application and Product in Data Processing atau yang lebih dikenal dengan SAP memberikan pelajar...
Perkuliahan di kelas kemaren tentang System Application and Product in Data Processing atau yang lebih dikenal dengan SAP memberikan pelajaran yang luar biasa untuk para entrepreneur. materi yang sangat relevan dengan proses bisnis yang ada dalam setiap bisnis entrepreneur yang sudah mereka pilih selama ini. penting untuk menjadi perhatian para entrepreneur.
Memang, bicara SAP, itu adalah salah satu dari Enterprise Resources Planning (ERP) yang membantu proses bisnis dalam suatu perusahaan. tentu, materi ini tidak asing lagi bagi para entrepreneur yang memang ingin membuat bisnis nya menjadi profitable, planet, people, sustainability dan juga binis yang terus tumbuh dan berkembang.
Terlepas dari aplikasi apa yang digunakan dalam bisnis para entrepreneur, karena memang SAP pun meiliki produk untuk usaha kecil, maka yang paling penting adalah bagaimana setiap entrepreneur memiliki pemahaman yang mendalam pada setiap proses bisnis yang ada dalam bisnis setiap entrepreneur.
Proses bisnis tersebut sangat berpengaruh pada bagaimana setiap aktivitas memiliki kontribusi kepada pencapaian TP = TR – TC yaitu, total profit merupakan selisih antara total revenue terhadap total cost yang dikeluarkan oleh setiap entrepreneur.
Dari kelas kemaren, para mahasiswa mulai memahami bagaimana peran strategis yang diberikan oleh SAP terhadap pencapaian tujuan bisnis mereka masing-masing. Ada tiga modul utama dalam SAP tersebut yaitu logistic, finance dan HR. Ini memang relevan dengan aktivitas utama dalam bisnis itu sendiri.
Adapun kegiatan marketing, ada di bagian logistic yang terdiri dari purchasing, Sales order serta production yang memang harus menjadi perhatian setiap entrepreneur saat ini dan yang akan datang.