Sebagai entrepreneur yang selalu berhubungan dengan resiko yang tidak pasti akan dihadapi dikarenakan oleh perubahan lingkungan yang tidak p...
Sebagai entrepreneur yang selalu berhubungan dengan resiko
yang tidak pasti akan dihadapi dikarenakan oleh perubahan lingkungan yang tidak
pasti, tentulah seorang entrepreneur harus memiliki pola pikir atau mindset
yang berbeda dengan yang bukan seorang entrepreneur dalam kehidupan ini.
Kenapa demikian? Karena seorang entrepreneur seharusnya
sudah memiliki mindset yang kuat dan differensiasi yang jelas dengan orang lain
dikarenakan tantangan dan resiko yang dihadapinya sudah jelas.
Apa yang dimaksud dengan entrepreneur yang membumi? Sahya menggunakan
konsep yang mungkin bagi sebagian orang adalah terlalu hiperbola, akan tetapi,
ini benar-benar menekankan pada aspek perlunya seorang entrepreneur memahami
dimana dia berada, yaitu dibumi, sama halnya seorang entrepreneur harus paham
sepaham-pahamnya bahwa dia seorang entrepreneur.
Apa artinya? Sebagai pengusaha, dia harus memikirkan bisnis
dia setiap saat dan fokus terhadap cash, cash dan cash. Kemampuan mengelola
keuangan harus menjadi yang wajib agar sukses dalam bisnis tersebut. Tidak akan
“bergaya” dulu dalam kehidupan bahwa dia seorang entrepreneur.
Kedua, dia harus memahami setiap aspek dari pemasaran produk
dan pemasaran perusahaan serta pemasaran dirinya untuk menjamin keberhasilan
apa yang dijual kepada konsumen.
Ketiga, dia harus memahami proses bisnis perusahaan dan
terakhir adalah dia harus memahami karyawan dan bagaimana peningkatan produktivitas
karyawan mereka.
Inilah yang saya maksud dengan membumi tadi sehingga seorang
entrepreneur benar-benar mampu mewujudkan perusahaan yang mampu menghasilkan
profit, memberikan kesejahteraan kepada msyarakat sekitar perusahaan, menjaga
lingkungan, adaptif terhadap perubahan dan mampu menjaga sustainability
usahanya dengan sikap membumi tadi.