Oleh: Meriza Hendri, Hari ini, sabtu tanggal 7 Januari 2012, saya resmi diterima sebagai mahasiswa program doktor ilmu ekonomi kekhus...
Oleh: Meriza Hendri,
Hari ini, sabtu tanggal 7 Januari 2012, saya resmi diterima sebagai mahasiswa program doktor ilmu ekonomi kekhususan doktor manajemen bisnis di fakultas ekonomi dan bisnis universitas padjadjaran Bandung.
Pelajaran pertama yang bisa saya ambil adalah hari ini saya menghafal hymne unpad yang terakhir saya nyanyikan tahun 2005 ketika saya diwisuda program magister manajemen Unpad.
Pelajaran kedua adalah penyadaran oleh dekan FEB Unpad bahwa program doktor berbeda sekali dengan sarjana strata 1 dan magister. Kita dituntut untuk belajar mandiri dan ditekabkan pada riset.
Pelajaran ketiga adalah berhubungan dengan riset tadi yaitu sebagai mahasiswa doktor wajib menguasai metodologi penelitian yang disampaikan oleh Dr. Hany Nasution yang mampu menjelaskan penelitian bisnis secara gamblang.
Pelajaran keempat adalah motivasi dan penjelasan dari ibu Imas selaku sekretaris program Dmb yang mampu menggambarkan bagaimana mahasiswa dmb menyelesaikan kuliah tepat waktu khususnya dua tahun atau empat semestet.
Pajaran terakhhir adalah bagaimana prof Sucherly menjlaskan bagaimana kuliah di dmb, bedanya dengan pendidikan vokasi, profesi dan sarjana. Hal ini akan dibahas dalam tulisan yang berbeda.
Itulah lima pelajaran hari ini semoga dapat memberikan nilai bagi kehidupan.
Powered by Telkomsel BlackBerry®